NASI + AYAM GORENG + URAPAN
AYAM GORENG
1 ekor ayam, potong jadi 8 potong
Bumbu:
1 siung bawang putih, cincang
2 buah bawang merah, iris
1 lembar daun salam
1 batang sereh
1 sdt asam jawa
2 cm laos
1 sdt bubuk kunyit
1 sdt bubuk ketumbar
garam
1 liter minyak, untuk menggoreng ayam
Caranya:
1. Setelah ayam dibersihkan, campur semua bumbu dengan potongan ayam. Masak ayam dengan api kecil , saat ayam dimasak panci ditutup, lebih kurang 20 menit sekali-kali dibalik.
2. Lalu matikan apinya, ayam siap di goreng.
3. Panaskan minyak dalam wajan, bila sudah cukup panas masukkan potongan ayam. Goreng hingga matang.
URAP SAYURAN
Sayuran yang akan diurap tergantung selera;
Bahan:
200 gr tauge, direbus
200 gr kangkung, potong lalu direbus
200 gr daun kol, rajang kasar direbus
200 gr kacang panjang, potong-potong 5 cm direbus
1/2 butir kelapa parut
1/2 gelas santan kental
3 lembar daun jeruk
Bumbu halus:
1 buah cabe merah
2 siung bawang putih
3 buah bawang merah
1/2 sdt trasi
1 sdm air asam jawa
garam secukupnya
Cara membuatnya:
1. Setelah semua sayuran direbus, tiriskan dan sisihkan.
2. Campur bumbu halus taruh diatas wajan, masukkan parutan kelapa dan santan, masak sampai mendidih sekali-kali diaduk hingga matang.
3. Setelah santan agak berkurang angkat dari api.
4. Masukkan rebusan sayuran tadi aduk-aduk hingga tercampur rata, hidangkan.